Sunday 27 December 2015

Kitab Semesta (Enersi Ufuk Barat)



Semasa masa pembentukan dunia terjadi bencana alam yang datang silih berganti, yang pertama adalah gunung berapi di seluruh dunia meletus secara bersamaan, manusia, hewan dan tumbuhan hamper punah oleh bencana ini, lalu seorang yang pemberani akhirnya berusaha berdoa pada langit, dan akhirnya setelah berdoa selama 7hari 7malam, dari kawah gunung berapi muncullah seekor kuda dengan kepala naga dan berkaki singa (Killin) di punggungnya terukir cekungan seperti symbol-simbol yang ada di ala mini, lalu oleh orang itu disalinlah ukiran di punggung itu dan disebut sebagai kitab Begawan, dan sesudah selesai menyalin itu sang kuda naga itupun terbang ke langit dan bencana alam berhenti, lalu dibutuhkan waktu sekitar 2tahun untuk dapat mengartikan simbol-simbol tersebut menjadi suatu bentuk kung fu yang sempurna mengambil dasar dari bentuk tata langit dan langkah delapan mata angin (Ba Gua), sosok pria pemberani itu kemudian dikenal sebagai Yu Agung (Kaisar Da Yu) yang juga menanggulangi banjir besar yang terjadi 10 tahun dari letusan gunung-gunung berapi, sewaktu ada bencana banjir besar ini kembali diadakan upacara menghormati langit dan dari tengah laut muncullah kura-kura raksasa yang di punggungnya ada ukiran symbol juga yang akhirnya dikenal sebagai Peta Begawan.

Dari Kitab Begawan diciptakanlah 7 jurus yang mengandung unsure keseimbangan alam, dan dengan 7 jurus ini Kelompok Dewa (Kun Lun) mempunyai kekuatan yang abadi dan tiap pewarisnya pastilah mempunyai kekuatan yang mampu menguasai dunia, baik sebagai pejabat ataupun sebagai pesilat. Jurus-jurus ini mempunyai bentuk yang selaras dengan alam dan mengandung keserasian dengan pengguna jurus ini, apabila seseorang berkarakter keras maka jurus-jurus yang keluar pastilah sangat kuat dan keras, apabila seseorang pengguna kung fu ini lembut dan luwes, pasti jurus yang sering muncul akan tampak lembut dan lemas mampu mengikuti arus dan mengalirkan tenaga sekuat apapun

7 Tahap Enersi Ufuk Barat ( Kitab Semesta)
1) Bara Merah Membara
Tehnik dari jurus ini berpusat pada jantung, dengan pengerahan hawa panas dari jantung(api) yang mengobarkan udara di sekitar sehingga dapat menjadi kekuatan penyerang yang sangat dahsyat. Sifat dari jurus ini panas meledak-ledak dan tak terbantahkan.
2) Getar Ayun 1000 Depa
Dari namanya dapat diarahkan pada sesuatu yang berayun dan mengandung kelembutan, memang dari namanya sudah dapat di tebak jurus ini mengandung unsur angin (udara), bersifat melenyapkan hambatan dengan kelembutan dan mampu mengelak dari serangan yang bersifat keras dan beringas.
3) Getar Halilintar Sembilan Langit
Menarik kekuatan alam dan yang paling kuat dari alam, yaitu halilintar, dari sini sudah mengandung unsur penyerang berkekuatan tinggi. Gebrakan di buat setelah mengeluarkan jurus ke-2, selagi masih melayang di udara, dapat mengumpulkan aliran udara, air, dan api sehingga menghasilkan percikan listrik dengan kapasitas sesuai meditasi dari pengguna jurus ini. Sangat efektif dalam menyerang tenaga dalam bersifat dingin (air/es), dapat melumpuhkan sekaligus mematikan organ tubuh.
4) Arus Balik Jagat Raya
Arus balik dari semesta dapat merubah dasar tenaga yang dikerahkan tubuh dari keras ke lembut ataupun sebaliknya, sehingga apabila dalam keadaan terdesak dapat memanfaatkan situasi yang tidak dapat dipahami lawan, biasanya gerakan dari jurus ini adalah Elang Dewa Menukik. Unsure dari jurus yang elastis ini adalah kayu yang dapat mengikuti kekuatan alam dan mengikuti kehendak dari pengguna jurus ini.
5) Tujuh Bintang Utara Menerangi Semesta
Langit dan bumi sudah dapat terkendalikan dari tahap ini, sehingga kekuatan rasi bintang di langit dapat digunakan sepenuh hati tanpa mengganggu keseimbangan dari bumi dan langit, biasanya kekuatan dari jurus ini digunakan untuk mengalahkan kekuatan yang sangat besar dan mempunyai 2 sifat, bisa keras ataupun lembut, oleh karena itulah mengambil 2 unsur dari langit dan bumi.
6) Sirkulasi Jalan Langit
Pada tahap ini seseorang hanyalah dapat mengikuti semua kemauan langit (takdir), semakin tinggi pemahaman dari Kitab Perubahan (Yi Jing) maka akan semakin sadar diri dalam menghadapi lawan yang kira-kira tidak bisa dikalahkan dengan kemampuan
7) Bumi Bergetar Langit Bergoncang

- Badai Penghancur
- Air Membanjiri Langit
- Api Pemusnah
- Gunung
- Geledek Penghancur

1 comment: